Bagi kebanyakan perempuan dikira berumur
yang lebih muda dari usia yang sebenarnya adalah sesuatu yang menyenangkan.
Namun, bagaimana jika sebaliknya. Anda “dituduh” berumur lebih tua daripada
umur Anda sebenarnya.
Berhenti bersedih atau depresi
memandangi wajah dan tubuh Anda. Terimalah kenyataan dan tak perlu marah pada orang yang
mengatakannya ataupun pada tubuh Anda. Namun, jangan pula pasrah. Kenapa?
Karena ada beberapa cara agar Anda tampak lebih muda, atau setidaknya sesuai
dengan usia Anda saat ini. Mari mengenal nenek yang berusia 59 tahun yang tubuhnya
kencang bak anak gadis berusia 20 tahunan. Namanya Yasmina Rossi.
www.pinterest.com |
Pertanyaannya bagaimana dia bisa
mendapatkan tubuh ideal di usianya yang sudah senja. Anda pasti akan malu sendiri
jika melihat tubuhnya yang aduhai. Bagaimana aku yang masih muda, tetapi bentuk
tubuhku sudah tak sedap dipandang mata?
Menurut nenek sekaligus model merek high end seperti Hermes ini, dia sudah mengonsumsi
makanan organik jauh sebelum makanan ini populer di dunia. Dia juga tak pernah
lupa berolahraga sejak berusia belia.
Untuk menjaga kehalusan kulitnya,
semingu sekali dia men-scrub tubuhnya
dengan minyak zaitun yang dicampur dengan gula halus. Dia mengoleskan campuran
bahan alami tersebut kemudian memijatnya sehingga sel kulit lama digantikan
oleh sel kulit baru. Untuk kesehatan rambut, dia acapkali mengolesinya dengan
minyak rapseed. Oleh karena itulah, dalam setiap fotonya rambut abu-abu Rossi tampat tergerai panjang, lebat, dan sehat.
Namun jika kebiasaan-kebiasaan
tersebut baru mau mulai diterapkan saat ini, apakah hal tersebut akan memberikan
hasil? Apakah sudah terlambat jBaik, tak ada satu pun yang sia-sia asal Anda melakukan secara kontinu
dan tidak pernah tidak putus asa di tengah jalan.
Jika Anda
konsisten dengan makanan sehat dan bergerak lebih banyak, niscaya Anda bisa mendapatkan
tubuh yang lebih sehat, indah, dan awet muda. Begitu juga dengan rambut dan
kulit. Jika Anda memberikan perawatan ekstra pada mereka, pastinya kesehatan
dan kelembapannya juga akan terjaga.
Ingin awet
muda? Mari kita ikuti kebiasaan-kebiasaan baik ini.
nah kan. cantik itu gak gampang. perlu proses hingga hasilnya bisa kaya nenek tersebut :))
BalasHapusSesuatu yang indah itu emang nga mudah, tapi juga tidak bole menyiksa diri. Semangat
HapusMinyak repseed cr dimana??? Atau ganti apa ya?? Kalau scurb dan olahraga masih bisa diusahain ya mbak... hehe.. awet muda dambaan semua orang... XD
BalasHapusMinyak itu emang rada susah ditemukan di sini. Maklum yang make aja orang bule. Rapseed bisa diganti kok sama minysk zaitun yang mudah didapat di mana aja. Hasilnya juga bagus. Silaksn dicoba
HapusMinyak itu emang rada susah ditemukan di sini. Maklum yang make aja orang bule. Rapseed bisa diganti kok sama minysk zaitun yang mudah didapat di mana aja. Hasilnya juga bagus. Silaksn dicoba
HapusHmmm me-scrub tubuhnya dengan zaitun+gula pasir itu berapa lama ya waktunya...
BalasHapusMemang untuk awet muda, susah2 gampang ya
Lama scrubnya mbak? Ya tergantung kulit kita. Klo dirasa daki udah pada rontok, jangan terus dipijat. Nanti malah luka... hehehe
HapusHehehe kalau liat yang awet muda suka pengin. Tapi sayang nggak telaten merawat diri.
BalasHapusAyo mbak... rawat diri biar makin cantik....
HapusAyo mbak... rawat diri biar makin cantik....
Hapuskok aku awet anak-anak ya? Udah umur 20an masih dikira anak SMP :')
BalasHapusAsyekkk dong klo gitu. Makin cantik yahhh
Hapus